Yahoo Answers is shutting down on May 4th, 2021 (Eastern Time) and beginning April 20th, 2021 (Eastern Time) the Yahoo Answers website will be in read-only mode. There will be no changes to other Yahoo properties or services, or your Yahoo account. You can find more information about the Yahoo Answers shutdown and how to download your data on this help page.

JALU
Lv 6
JALU asked in Ilmu SosialStudi Perempuan · 1 decade ago

Menjadi Perempuan .........?

Banyak dari kita memahami Perempuan dengan pemahaman :

>Dia diciptakan dari tulang rusuk laki2

>Dia diciptakan untuk melengkapi keberadaan laki2 dari hasrat dan keinginannya .

>Dan Dia adalah penyebab utama kejatuhan manusia ke bumi.

Keindahan yang dimilikinya sering dikategorikan sebagai racun yang sangat membahayakan .

Sementara Surga yang didambakan semua orang ada ditelapak kakinya dan dibawa kemanapun dia pergi .

Ujung2nya adalah kekhususan yang tampak melemahkan keberadaan Perempuan .

Sobat2ku yang Perempuan , eh.... Wanita ( ada sahabatku yang lebih suka dibilang Wanita ketibang disebut Perempuan )

Beri aku opini kalian tentang ini.

>Jika pemahaman ini salah menurut kalian , Reinterprestasi apa yang kalian rasa cocok dan kalian inginkan ?

>Sejauh mana kalian memperjuangkan keinginan kalian itu ?

Banyak Hormatku untuk kalian.

Salam

11 Answers

Rating
  • paoel
    Lv 5
    1 decade ago
    Favorite Answer

    cihuy.. dia nanya soal perempuan lagi..

    btw, JALU, aku lebih suka disebut perempuan daripada wanita lho.. sekedar ngasih tau aja.. hehe..

    1. perempuan diciptakan dari tulang rusuk laki2 --> owkeh, agama memang mengajarkan demikian. jadi kita anggap itu benar.

    2. perempuan diciptakan untuk melengkapi keberadaan laki2 dari hasrat dan keinginannya --> heh?? masa gitu sih? sejauh yang aku ingat dan aku tau (tapi maaf, pengetahuan agamaku tidak mendalam), Tuhan menciptakan perempuan sebagai teman/pendamping yang sepadan bagi laki2.

    sepadan ini artinya setara kan? seimbang, sederajat. jadi bukan perempuan ada untuk melengkapi laki2, tapi perempuan ada untuk saling melengkapi dengan laki2.

    3. perempuan penyebab utama kejatuhan manusia ke bumi? hmmm.. sejujurnya aku ga pernah menentukan sikap untuk yang satu ini. entah kebetulan Hawa yang menggoda, atau memang sudah digariskan Hawa adalah penggoda. mengingat hanya ada 2 manusia saat itu, jadi kalau bukan Hawa yang menggoda, ya pasti Adam yang menggoda. sayangnya kisahnya memang mengatakan Hawa-lah yang menggoda. tapi bisa jadi cuma kebetulan aja kan? hehe..

    kamu tau, JALU, aku selalu menganggap bahwa mereka yang bilang perempuan adalah penggoda, keindahannya memabukkan dan meracuni adalah kaum yang tidak mampu menguasai diri sendiri. oleh karena itu yang mereka lakukan hanyalah menuding orang lain sebagai penyebab, tapi tidak pernah mengacungkan diri sebagai penjahatnya.

    > tentang perempuan, pandanglah kami sebagai manusia. aku rasa itu sudah cukup.

    > wah, kalau dibilang perjuangan sih ngga sampe segitunya, JALU..

    tapi aku cukup galak sih ama orang2 yang mengagungkan kelaki-lakiannya. hehe..

    salam... =)

  • dani
    Lv 5
    1 decade ago

    dibahas nya satu satu ya mas...

    aku percaya perempuan diciptakan dari tulang rusuk laki2.

    tapi BUKAN berarti perempuan itu seperti tulang rusuk yg bengkok lho...

    perempuan bagaikan tulang rusuk yg dekat dgn hati laki2 utk dikasihi.

    perempuan bagaikan tulang rusuk yg menempel di sisi laki2 utk mendampingi.

    karena itu perempuan tidak hanya menjadi sarana pemenuhan hasrat dan keinginan laki2...

    memang...

    ada rasa puas bila perempuan dan laki2 bisa saling memenuhi hasrat masing2...

    berarti "keperempuanan" kita diakui...

    berarti "kelelakian" kita diakui.

    tapi itu bukan tujuan akhir...

    tujuan akhirnya adalah leburnya dua kutub yg berbeda...

    leburnya dua DIRI yg berbeda... diri laki2 dan diri perempuan... menjadi satu keseimbangan baru yg lebih indah, lebih kuat dari sebelumnya.

    mestinya begitu...

    tapi sayang dalam perjalanan hidup, ga semua yg ideal bisa tercapai.

    aku masih percaya bahwa keberadaan perempuan menentukan kelangsungan keberadaan ras manusia.

    ga cuma kelangsungan keberadaan manusia aja...

    tapi juga kelangsungan hidupnya.

    perempuan bisa jadi apa aja yg dia mau...

    secara naluri, perempuan bisa memainkan banyak peran.

    perempuan bisa jadi malaikat... jadi bidadari...

    tapi perempuan bisa jadi setan... jadi iblis...

    perempuan bisa jadi ibu... tapi perempuan juga bisa jadi *******...

    perempuan bisa jadi superhero... tapi perempuan bisa jadi penjahat...

    tapi aku percaya perempuan punya kasih sayang...

    perempuan punya kelembutan...

    perempuan punya hati utk mengasihi dgn kapasitas tak terhingga...

    sekarang tinggal perempuan itu aja gimana...

    mau apa engga dia memanfaatkan potensi positif yg dia punya...

    utk mengasihi...

    utk mencintai...

    utk mengisi dunia dgn kelembutannya...

    aku pribadi tidak akan membandingkan diriku dgn tulang rusuk itu.

    aku memposisikan diriku seperti yg aku tulis di atas...

    bahwa aku bisa jadi malaikat... bisa jadi bidadari...

    aku bisa jadi setan... jadi iblis...

    aku bisa jadi ibu... tapi aku juga bisa jadi *******...

    aku bisa jadi superhero... tapi aku bisa jadi penjahat...

    tapi aku memilih utk mengikuti jejak yg sudah ditapakkan Tuhan dalam jiwaku...

    bahwa aku memilih mencintai...

    paling tidak sepenuh hati mencintai dan mengasihi anak yg dah aku lahirkan.

    untuk dia, aku ingin (sedikit) jadi bidadari...

    untuk dia, aku ingin ibu...

    untuk dia, aku ingin (sedikit) jadi superhero...

    karena itu aku bekerja keras buat dia...

    karena itu aku ada buat dia...

    karena itu sebagian besar hidupku buat dia.

    karena in the end... itulah eksistensiku yg sejati...

    sebagai manusia dengan segala kemanusiaanku...

    sebagai perempuan dengan segala keperempuananku...

    sebagai ibu dengan segala keibuanku.

    sulit?

    jelas.

    berat?

    iya...

    tapi bukan mustahil...

  • Resa.
    Lv 6
    1 decade ago

    Banyak dari kita memahami Perempuan dengan pemahaman :

    >Dia diciptakan dari tulang rusuk laki2

    .......sebutan ini sebenarnya hanya sebuah istilah kata kata aja..untuk menggambarkan bahwa wanita adalah bagian dari hidup pria....yang sejajar dengan kaum pria .

    Dan di buat hanya dari satu tulang rusuk ..bukan dua atau lebih adalah melambangkan bahwa seorang lelaki hanya boleh mempunyai seorang istri.

    >Dia diciptakan untuk melengkapi keberadaan laki2 dari hasrat dan keinginannya

    .

    wanita memang di ciptakan untuk melengkapi kehidupan pria kalau mau di katakan demikian..atau mungkin lebih halusnya lagi menjadi pasangan hidup seorang pria dan pada kenyataan yang ada adalah juga melengkapi kebutuhan keberadaan pria salah satunya adalah hasrat ,keinginan dan pendamping hidupnya.

    bukankah maju mundurnya /sukses atau tidaknya seorang pria itu karena ada seorang wanita di belakangnya yang mendukungnya.

    >Dan Dia adalah penyebab utama kejatuhan manusia ke bumi.

    dalam hal ini mas Jalu ....mungkin ajaran agama yang menerangkan asal muasal manusia dari Adam dan Hawa memberikan gambaran bahwa Hawa merupakan penyebab utama kejatuhan manusia ke bumi.

    Kalau bicara dari sudut agama ..tentunya akan banyak pendapat yang pro dan kontra.

    ^_^

    Keindahan yang dimilikinya sering dikategorikan sebagai racun yang sangat membahayakan .

    Sementara Surga yang didambakan semua orang ada ditelapak kakinya dan dibawa kemanapun dia pergi .

    ^_^

    seorang lelaki yang sukses baik didalam karir,bussines dan lainnya itu karena ada wanita di belakangnya yang selalu memberi dukungan dan dorongan..mungkin itu hanya sekedar sebuah sapaan kata yang halus misalnya saat ia lelah..atau mungkin hanya sekedar nasi hangat di meja makan ..dan banyak contoh lainnya.

    Dari rahim seorang wanitalah garis keturunan seorang pria berdiri...dan bagaimana kebanggaan seorang pria berdiri dengan gagahnya saat ia memiliki keturunan

    ^-^

    di sudut lain runtuhnya hidup seorang pria juga bisa karena seorang wanita..kehancuran dalam rumah tangga bukan hanya kehancuran sebuah karir saja tapi juga membawa kesengsaraan anak yang tak bisa di ganti oleh nilai uang.

    berbicara sebagai seorang wanita secara intelektual akan lah sangat tidak sederhana..apalagi di tuliskan dalam sebuah forum terbuka.

    sebab tentunya akan banyak pandangan yang sangat idealis..yang mana seorang wanita yang baik itu bagaimana...

    namun mungkin dalam kehidupan sehari hari yang nyata akan jauh lebih sederhana.

    ^_^

    >Sejauh mana kalian memperjuangkan keinginan kalian itu ?

    Secara pribadi tak ada..karena saya telah merasa memperoleh hak dan kedudukan yang sejajar dengan kaum pria dan itu telah terwujud nyata secara hukum negara,bahkan telah di rasa kan bahwa kaum wanita lebih mempunyai hak perlindungan khusus di banding dengan kaum pria..secara hukum negara..( yeaah that is Hongkong ...^_^)

    bila bicara secara hukum adat ..tentunya kaum pria lebih tinggi sederajat ..kesannya begitu yang ada..namun seiring jaman dan waktu..adanya keterbukaan maka banyak hal yang terkungkung oleh adat istiadat sudah tidak lagi beku tapi lebih dinamis.

    saya ngga mau bicara di sudut agama yah ..

    Hormat saya

    Resa

  • 1 decade ago

    Pertama-tama, saya lebih suka disebut perempuan karena asal katanya "empu" artinya yang dihormati, atua yg dituakan, sedangkan wanita asal katanya "uwan" yang artinya diinginkan. Saya lebih memilih untuk dihormati daripada diinginkan.

    Perempuan diciptakan dari tulang rusuk laki laki bukan berarti bahwa perempuan diciptakan untuk memenuhi keberadaan dan hasrat laki-laki, melainkan artinya

    bahwa laki-laki harus melindungi dan mengayomi wanita.

    Wanita sumber kejatuhan umat manusia? Masa sih? Apa ada bukti tentan itu?

    Laki2 juga sumber kejatuhan umat manusia di bumi. Contohnya? Hiltler yang membunuh jutaan umat manusia.

  • How do you think about the answers? You can sign in to vote the answer.
  • 1 decade ago

    Pemahaman bahwa 1 wanita untuk 1 laki laki dan 1 laki laki untuk 1 wanita

    Ya, wanita melengkapi keberadaan laki-laki. Seorang pria bisa di bilang sukses sempurna jika urusan cinta, karier, dan keuangannya ( bukan berarti harus kaya tapi cukup untuk menafkahi hidupnya dan keluarganya ) seimbang dan berjalan sangat lancar

    Keindahan yang dimilikinya bisa di kategorikan madu dan racun. Bila di pergunakan sebagaimana jalur yang benar dan tepat maka selama itu pula akan menjadi madu namun bila di salahgunakan dan tidak di pertimbangkan dengan baik maka jadilah racun

    Sementara Surga yang didambakan semua orang ada ditelapak kakinya dan dibawa kemanapun dia pergi dimaksudkan bahwa wanita berperan penuh dalam proses keberadaan anak dan keturunannya di dunia :-) nyawanya di pertaruhkan saat sang bayi akan di lahirkan. kepekaannya terus di asah untuk melindungi anak2nya, kesabarannya di uji saat anaknya bertumbuh besar dan ada kalanya sering melawannya, kerinduannya di tumpuk saat anak2nya menikah dan tidak tinggal bersamanya, namun kebahagiaan tetap ada di celah kepekaan, kesabaran, dan kerinduannya :-)

    >Sejauh mana kalian memperjuangkan keinginan kalian itu ?

    Aku hanya menjadi diriku apa adanya. menjadi pribadi yang bisa menopang keluarga/sahabat/pasanganku saat mereka down, menghibur kala mereka bersedih, menjadi tegar saat ada yang mengatakan keburukanku, menyembunyikan airmata duka kala orang terkasih tengah berbahagia krn hal lain.. yang pasti, aku ingin membahagiakan orang di sekitarku. aku tak mengatakan dengan melakukan ini semua maka aku cukup baik atau cukup pantas di cintai :-) tapi dengan merasakan kebahagiaan yang ditimbulkan oleh sikap dan sifatku, aku merasa "cukup"

    Urusan orang lain mau menilai wanita bagaimana, aku rasa tidak akan berpengaruh terhadap "sensitivitas" yang ada di dalamnya :-)

    salam, favo

  • oLip
    Lv 4
    1 decade ago

    Bila memang benar di ciptakan dari tulang rusuk laki2, lalu dari tulang rusuk siapakah yang ada dalam diriku ini? Walaupun laki2 mencari tulang rusuknya yang hilang juga belum pasti ketemu begitu pula sebaliknya.

    Tidak bisa pula bila dikatakan sebagi pelengkap hasrat kaum laki-laki karena memang semua alam semesta beserta mahluk didalamnya memiliki pasangannya masing-masing.

    Bila dikatakan sebagai penyebab utama kejatuhan manusia ke bumi, tidak sepenuhnya karena ada peranserta laki-laki didalamnya.

    Sekarang tinggalah bagimana cara membuka pikiran dan cara pandang kaum pria terhadap wanitanya. Dan cara sebuah pemikiran tersebut janganlah dilihat dari satu sisi dan melupakan sisi-sisi atau segi yang lainnya.

    Salam Sukses ,

    3k4

  • 1 decade ago

    haiiiii @jalu aku selalu lihat postingan kamu... buat aku kadang berat hehehehe jadi lihat aja dan menyimak.. abiz kalo jawab takut gak nyambung... yang ini aku mau jawab semau aku y... yang pasti setelah lihat postingan ini... aku langsung ingat perempuan berkalung sorban.. sebagai kodrat saya menjadi perempuan tentu saya tidak ingin menjadi cap sebagai kejatuhan, racun, atau sesuatu yg dihindari jika ingin sukses. sebagai perempuan saya lbih suka di cap sebagai seseorang yg ingin dicintai, dilindungi, disayangi dari asal tulang rusuk saya... dan apa sekarang perempuan masih di anggap lemah? saya rasa masih... kenapa saya gak tahu kenapa tapi persepsi itu ingin saya rubah menjadi perempuan tidak lemah tapi hanya ingin perlindungan.

  • 1 decade ago

    Jadi ingat kata-kata guru sosiologi dulu:

    wanita, berasal dari kata yang artinya sejajar dengan "orang yang diinginkan" (want?)

    perempuan, kata dasarnya adalah "empu", artinya kira-kira "orang yang dianggap empu/ahli"

    sehingga sebenarnya, perempuan punya nilai kata lebih tinggi daripada wanita

    Menurut guru bahasa "Perempuan diciptakan dari rusuk laki-laki, agar dekat di hatinya.

    Bukan dari tulang kepala, untuk menguasai

    Bukan dari tulang kaki, untuk ditindas

    Tapi dari rusuknya, menjadi partner yang setara"

    Sebagaimana segala sesuatu yang ada di dunia, pasti ada sisi hitam dan putihnya.

    Apakah seorang perempuan mau menjadi bidadari, ataukah iblis,

    atau seorang pendukung, ataukah penghancur, benar-benar tergantung pada sosok perempuan itu sendiri.

    Kenyataannya, setiap orang hebat (juga orang biadab :P) dilahirkan oleh seorang ibu.

    Dan di balik kesuksesan (maupun kehancuran) tiap laki-laki, juga selalu ada sosok perempuan di belakangnya.

    Perlakukan perempuan karena kemampuan dan karakternya, jangan karena ia perempuan. Bila ia layak jadi pemimpin, terimalah sebagai pemimpin karena kapabilitasnya.

    Tentu saja, antara perempuan dan laki-laki tidak mungkin disetarakan secara pukul rata dalam segala hal. Itulah kodrat.

  • kia
    Lv 4
    1 decade ago

    Tuhan menciptakan wanita 'hanya' dengan 2 tangan, namun 2 tangan tersebut mampu memberikan pelukan hangat untuk menyembuhkan begitu banyak jiwa dari sakit hati & mengangkatnya dari keterpurukan.

    Dia mampu menyembuhkan dirinya sendiri & bekerja 24 jam.

    Tuhan menciptakan wanita begitu lembut tetapi tidak terbayang betapa hebat kekuatan yang di berikan Tuhan padanya.

    Wanita seolah lelah & rapuh dengan segala beban yang harus dipikulnya namun dia mampu memikul & mengatasi beban yang bahkan tidak sanggup dipikul oleh seorang laki2. Dia mampu

    tersenyum tulus saat hatinya menjerit, menyanyi saat menangis, menangis saat terharu, terharu saat tertawa, bahkan tertawa saat ketakutan untuk menguatkan orang2 yang di kasihinya.

    Dia rela berkorban demi orang2 yang di cintainya.

    cintanya tanpa syarat, dia selalu punya kekuatan untuk mengatasi hidup, dia tahu bahwa sebuah ciuman dan pelukan dapat menyembuhkan luka.

    Salam

  • 4 years ago

    Berakhlak mulia berguna untuk orang lain, lanjutkan ke inginanmu itu , mungkin jodohmu nanti ketemu diluar negeri klw jadi dapat beasiswa, baru pacaran sdh melarang? Aneh tuh pacarmu..harusnya mendukungmu .bukan mematahkan semangatmu..pacaran belum tentu jadi pasanganmu , klw memang jodoh pasti akan menikah.. Cocoknya kamu punya pasangan yg sama sama dosen.nantinya..teruskan niatmu itu untuk meraik cita cita setinggi langit..

Still have questions? Get your answers by asking now.