Yahoo Answers is shutting down on May 4th, 2021 (Eastern Time) and beginning April 20th, 2021 (Eastern Time) the Yahoo Answers website will be in read-only mode. There will be no changes to other Yahoo properties or services, or your Yahoo account. You can find more information about the Yahoo Answers shutdown and how to download your data on this help page.
Trending News
Bukan ngetest, bukan ngajak debat.?
Saya mau tanya dikt ni, yg jelas saya ingin info sebanyak2 nya.
Maaf, saya bukan mau ngetset atau debat, tapi saya benar2 ingin tahu.
Ini pertanyaannya;
Siapa/ apa/ hakekat nya Malaikat itu ?
Mohon dijawab menurut agama/ kepercayaan anda masing2.
Terima kasih banyak sebelumnya.
12 Answers
- Anonymous1 decade agoFavorite Answer
malaikat menurut islam :
malaikat adalah makhluk yang memiliki kekuatan-kekuatan yang patuh pada ketentuan dan perintah Allah. Malaikat diciptakan oleh Allah terbuat dari cahaya (nuur), berdasarkan salah satu hadist Muhammad, “Malaikat telah diciptakan dari cahaya.
Wujud para malaikat telah dijabarkan didalam Al Qur'an ada yang memiliki sayap sebanyak 2, 3 dan 4. surah Faathir 35:1 yang berbunyi:
“Segala puji bagi Allah Pencipta langit dan bumi, Yang menjadikan malaikat sebagai utusan-utusan (untuk mengurus berbagai macam urusan) yang mempunyai sayap, masing-masing (ada yang) dua, tiga dan empat. Allah menambahkan pada ciptaan-Nya apa yang dikehendaki-Nya. Sesungguhnya Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu. (Faathir 35:1)”
Kemudian dalam beberapa hadits dikatakan bahwa Jibril memiliki 600 sayap, Israfil memiliki 1200 sayap, dimana satu sayapnya menyamai 600 sayap Jibril dan yang terakhir dikatakan bahwa Hamalat al-'Arsy memiliki 2400 sayap dimana satu sayapnya menyamai 1200 sayap Israfil.
Wujud malaikat mustahil dapat dilihat dengan mata telanjang, karena mata manusia tercipta dari unsur dasar tanah liat kering dari lumpur hitam yang diberi bentuk tidak akan mampu melihat wujud dari malaikat yang asalnya terdiri dari cahaya, hanya Nabi Muhammad SAW yang mampu melihat wujud asli malaikat bahkan sampai dua kali. Yaitu wujud asli malikat Jibril .
Mereka tidak bertambah tua ataupun bertambah muda, keadaan mereka sekarang sama persis ketika mereka diciptakan. Dalam ajaran Islam, ibadah manusia dan jin lebih disukai oleh Allah dibandingkan ibadah para malaikat, karena manusia dan jin bisa menentukan pilihannya sendiri berbeda dengan malaikat yang tidak memiliki pilihan lain. Malaikat mengemban tugas-tugas tertentu dalam mengelola alam semesta. Mereka dapat melintasi alam semesta secepat kilat atau bahkan lebih cepat lagi. Mereka tidak berjenis lelaki atau perempuan dan tidak berkeluarga.
[sunting] Sifat Malaikat
Sifat-sifat malaikat yang diyakini oleh umat Islam adalah sebagai berikut:
1. Selalu bertasbih siang dan malam tidak pernah berhenti.
2. Suci dari sifat-sifat manusia dan jin, seperti hawa nafsu, lapar, sakit, makan, tidur, bercanda, berdebat, dan lainnya.
3. Selalu takut dan taat kepada Allah.
4. Tidak pernah maksiat dan selalu mengamalkan apa saja yang diperintahkan-Nya.
5. Mempunyai sifat malu.
6. Bisa terganggu dengan bau tidak sedap, anjing dan patung.
7. Tidak makan dan minum.
8. Mampu merubah wujudnya.
9. Memiliki kekuatan dan kecepatan luar biasa
malaikat menurut kristen;
Malaikat adalah makhluk surgawi yang bertugas membantu dan melayani Allah.
Michael = Panglima Perang Surga
Gabriel = Pembawa Sukacita
Rafael = Malaikat Penyembuh
Serafim & Kerubim = Peniup Sangkakala
Arti dari Michael adalah ‘Siapakah yang sama dengan Allah?’
Source(s): *** - Goku AjahLv 71 decade ago
Oke bro.. Santai aja!! Pertanyaanmu ini sama sekali tidak mengandung unsur debat..
> malaikat: makhluk yg diciptakan Allah swt yg terbuat dri Nur/cahaya, dibekali akal namun tanpa nafsu..sehingga ia diamanahi satu macam tugas saja.. Misal: ,mencabut nyawa, mencatat amal, menurunkan rezeki, dsb.. Karena tidak dikaruniai nafsu, Malaikat tidak pernah membanhkang perintah Allah... Tidak pernah capek, tidak lapar, tidak berjenis kelamin, tidak sakit, dsb... Umurnya pun sesuai dg masa tugasnya, jika tugasnya sudah selesai, wallahu a'lam...!!!
- 1 decade ago
saya sich mungkin belum bisa menjawab terlalu dalam, apalagi untuk kategori hakikat, krn saya sendiri juga masih harus banyak belajar..tapi di sini saya cuma mau berbagi sedikit pengetahuan aja:
pertama, kita mesti memahami apa arti kata "makhluk" dulu. biasanya klo denger kata makhluk, orang cuma terbayang tiga kategori makhluk hidup yaitu tumbuhan, hewan dan manusia. tapi secara etimologis ato harfiah, kata makhluk itu artinya CIPTAAN. ciptaannya sang Khalik (pencipta). jadi, falsafahnya, di dunia ini cuma ada khalik dan makhluk saja, pencipta dan ciptaan saja. dan ciptaan sang pencipta tentu bukan hanya tiga makhluk hidup tadi kan? Awan, angin, cahaya, itu juga makhluk-Nya. bahkan kebahagiaan, kesedihan, kemanusiaan, sakit hati, itu semua juga makhluk-Nya. semua itu ada, kita mengenalnya.
Nah, dgn pemahaman spt itu saya harap kita tidak mudah terjebak oleh penggambaran2 malaikat, setan ataupun iblis sbgmn di film2, cerita2 anak, kartun, komik, bahkan buku2 agama sekalipun.
Keterangan dari kitab suci (saya islam, jadi saya baca Al-Qur'an, tapi juga pernah tau konsep dari selain islam), biasanya:
1. malaikat itu tercipta dari cahaya
2. malaikan itu mempunyai sayap
3. ada beberapa malaikan yg wajib dikenal spt jibril, mikail, dll.
Well, malaikat tercipta dari cahaya, manusia tercipta dari tanah. tanah itu terdiri dari berbagai macam unsur kimia, ada oksigen, hidrogen, natrium, karbon, ferum, klorida, dll. seberapa banyakkah jenis unsur kimia yang ada di tubuh manusia? coba pikirkan.
mengenai cahaya, sbgm kita tau dalam ilmu sains bahwa segala hal yang dapat kita tangkap dgn indera penglihatan adalah pantulan cahaya. sekalipun di hadapan kita ada tembok besar, tapi klo gak ada cahaya untuk memantulkannya ke mata kita, ya kita gak akan pernah tau di hadapan kita ada tembok. sekalipun di sebelah kita ada emas 1 kg, tapi klo ruangan itu gelap gulita, gak akan pernah kita tau di situ ada emas bukan? itu hanyalah salah satu sifat cahaya, yang mungkin bisa menjadi bahan pemikiran kita semua. saya tidak menteorikan apa2, saya hanya membimbing anda menemukan jawaban anda sendiri.
selain itu, hubungkan dgn peran jibril sbg penyampai wahyu.
itu kan artinya jibril adalah media Tuhan "berbicara" pada manusia. apa sebenarnya media itu sehingga manusia menyadari realita wahyu? apakah sistem syaraf? psikologi? yang jelas bukan berarti sesosok manusia tinggi besar membisikkan di telinga para nabi. (yah..mungkin tidak sedangkal itu, but who knows)
coba hubungkan juga dgn keterangan bahwa "Malaikat menopang Arasy Allah"
saya hanya ingin membagi pengetahuan saja, tapi untuk analisa lebih lanjut ya saya serahkan pada anda sendiri.
semoga bermanfaat...
Source(s): http://arihaz99.wordpress.com/ - Anonymous1 decade ago
hakikat malaikat adalah imajinasi
- How do you think about the answers? You can sign in to vote the answer.
- Anonymous1 decade ago
Salam. Kalau saudara muslim, coba lihat nama - nama & tugas masing - masing malaikat yang wajib kita ketahui. Ada 10.
Ya....... kalo saudara malas untuk buka kitab ini kuberi tahu deeeh....!
Jibril : Menyampaikan wahyu
Mikail : Membagi rezeki
Isrofil : Meniup terompet sangkakala ( Yaumul Baaz & Yaumul Hizab )
Izroil : Mencabut nyawa
Munkar : Menanyai dalam kubur
Nakir : Menanyai dalam kubur
Rokib : Mencatat semua amal baik
Atit : Mencatat semua amal buruk
Malik : Menjaga neraka
Ridwan : Menjaga surga
Sekarang sudah jelas....? saudara.....? Itulah hakekatnya malaikat.
- Nata D. SatriaLv 41 decade ago
Malaikat adalah pelayan Tuhan.ia diciptakan dr nur/cahaya.hakikatnya ia ada adalah sebagai makhluk ciptaan ALLAH yg paling setia dan mempunyai tugas masing2 dlm menjalankan arsy tuhan.
- Anonymous1 decade ago
malaikat adlh mahluq ciptaan ALLOH yg tdk punya nafsu,dan dia mempunyai tugas sendiri2 dilangit dan di bumi.
- Anonymous1 decade ago
Rukun Iman:
1. beriman kepada ALLAH S.W.T.
2. beriman kepada Malaikat-Malaikat ALLAH S.W.T.
3. beriman kepada Nabi-Nabi ALLAH S.W.T.
4. beriman kepada Kitab-Kitab ALLAH S.W.T.
5. beriman kepada Hari Kiamat.
6. beriman kepada Qada dan Qadar.
- sebenarnya ada banyak Malaikat-Malaikat ALLAH S.W.T. tetapi yang wajib diimani ada 10 Malaikat, antara lain:
1. Malaikat Jibril = bertugar menyampaikan wahyu kepada Nabi-Nabi ALLAH S.W.T.
2. Malaikat Mikail = bertugas menyampaikan rizki dan menurunkan hujan.
3. Malaikat Isrofil = bertugas meniup sangkakala pada hari kiamat.
4. Malaikat Izrail = bertugas mencabut nyawa.
5. Malaikat Munkar = bertugas menanyai manusia di dalam kubur.
6. Malaikat Nakir = bertugas menanyai manusia di dalam kubur.
7. Malaikat Raqib = bertugas mencatat perbuatan baik manusia.
8. Malaikat Atid = bertugas mencatat perbuatan jahat manusia.
9. Malaikat Ridhwan = bertugas menjaga pintu surga.
10. Malaikat Malik = bertugas menjaga pintu neraka.