Yahoo Answers is shutting down on May 4th, 2021 (Eastern Time) and beginning April 20th, 2021 (Eastern Time) the Yahoo Answers website will be in read-only mode. There will be no changes to other Yahoo properties or services, or your Yahoo account. You can find more information about the Yahoo Answers shutdown and how to download your data on this help page.

?
Lv 5
? asked in Masyarakat & BudayaHari LiburRamadhan · 1 decade ago

rahasia di balik shalat 5 waktu?

assalamualaikum saudaraku,

gmn kabarnya niy?moga selalu sehat yup. amin1000.

mu bagi2 ilmu niy, cuz sempet gw baca tentang shalat di sebuah buku n gw sempet searching di net, eh ada ternyata. yuk sama2 merenungi. dan semoga kita bisa mengamalkannya. seperti org2 yg bisa shalat walau dalam keadaan was2. ketika musim dingin,ketika ada perang, shalat di gurun pasir,shalat ketika mengerjakan sesuatu.subhanallah, mereka bisa menunda pekerjaannya untuk melakukan shalat tepat waktu. kita juga harus bisa. amin1000.

ini ada sedikit tentang shalat yg gw dapet, mungkin dari kalian juga udah ada yang tau, kita kupas lagi aja yup. dan tolong ditambahkan bila ada yang kurang. terima kasih.

----------------

Ali bin Abi Talib r.a. berkata, “Sewaktu Rasullullah SAW duduk bersama para sahabat Muhajirin dan Ansar, maka dengan tiba-tiba datanglah satu rombongan orang-orang Yahudi lalu berkata, ‘Ya Muhammad, kami hendak bertanya kepada kamu kalimat-kalimat yang telah diberikan oleh Allah kepada Nabi Musa A.S. yang tidak diberikan kecuali kepada para Nabi utusan Allah atau malaikat muqarrab.’

Lalu Rasullullah SAW bersabda, ‘Silahkan bertanya.’

Berkata orang Yahudi, ‘Coba terangkan kepada kami tentang 5 waktu yang diwajibkan oleh Allah ke atas umatmu.’

Sabda Rasullullah saw, ‘Shalat Zuhur jika tergelincir matahari, maka bertasbihlah segala sesuatu kepada Tuhannya. Shalat Asar itu ialah saat ketika Nabi Adam a.s. memakan buah khuldi. Shalat Maghrib itu adalah saat Allah menerima taubat Nabi Adam a.s. Maka setiap mukmin yang bershalat Maghrib dengan ikhlas dan kemudian dia berdoa meminta sesuatu pada Allah maka pasti Allah akan mengkabulkan permintaannya. Shalat Isyak itu ialah shalat yang dikerjakan oleh para Rasul sebelumku. Shalat Subuh adalah sebelum terbit matahari. Ini kerana apabila matahari terbit, terbitnya di antara dua tanduk syaitan dan di situ sujudnya setiap orang kafir.’

Setelah orang Yahudi mendengar penjelasan dari Rasullullah saw, lalu mereka berkata, ‘Memang benar apa yang kamu katakan itu Muhammad. Katakanlah kepada kami apakah pahala yang akan diperoleh oleh orang yang shalat.’

Rasullullah SAW bersabda, ‘Jagalah waktu-waktu shalat terutama shalat yang pertengahan. Shalat Zuhur, pada saat itu nyalanya neraka J4h4n4m. Orang-orang mukmin yang mengerjakan shalat pada ketika itu akan diharamkan ke atasnya uap api neraka J4h4n4m pada hari Kiamat.’

Sabda Rasullullah saw lagi, ‘Manakala shalat Asar, adalah saat di mana Nabi Adam a.s. memakan buah khuldi. Orang-orang mukmin yang mengerjakan shalat Asar akan diampunkan dosanya seperti bayi yang baru lahir.’

Selepas itu Rasullullah saw membaca ayat yang bermaksud, ‘Jagalah waktu-waktu shalat terutama sekali shalat yang pertengahan. Shalat Maghrib itu adalah saat di mana taubat Nabi Adam a.s. diterima. Seorang mukmin yang ikhlas mengerjakan shalat Maghrib kemudian meminta sesuatu daripada Allah, maka Allah akan perkenankan.’

Sabda Rasullullah saw, ‘Shalat Isya’ (atamah). Katakan kubur itu adalah sangat gelap dan begitu juga pada hari Kiamat, maka seorang mukmin yang berjalan dalam malam yang gelap untuk pergi menunaikan shalat Isyak berjamaah, Allah S.W.T haramkan dirinya daripada terkena nyala api neraka dan diberikan kepadanya cahaya untuk menyeberangi Titian Sirath.’

Sabda Rasullullah saw seterusnya, ‘Shalat Subuh pula, seseorang mukmin yang mengerjakan shalat Subuh selama 40 hari secara berjamaah, diberikan kepadanya oleh Allah S.W.T dua kebebasan yaitu:

1. Dibebaskan daripada api neraka.

2. Dibebaskan dari nifaq.

Setelah orang Yahudi mendengar penjelasan daripada Rasullullah saw, maka mereka berkata, ‘Memang benarlah apa yang kamu katakan itu wahai Muhammad (saw). Kini katakan pula kepada kami semua, kenapakah Allah S.W.T mewajibkan puasa 30 hari ke atas umatmu?’

Sabda Rasullullah saw, ‘Ketika Nabi Adam memakan buah pohon khuldi yang dilarang, lalu makanan itu tersangkut dalam perut Nabi Adam a.s. selama 30 hari. Kemudian Allah S.W.T mewajibkan ke atas keturunan Adam a.s. berlapar selama 30 hari.

Sementara diizin makan di waktu malam itu adalah sebagai kurnia Allah S.W.T kepada makhluk-Nya.’

Kata orang Yahudi lagi, ‘Wahai Muhammad, memang benarlah apa yang kamu katakan itu. Kini terangkan kepada kami mengenai ganjaran pahala yang diperolehi daripada berpuasa itu.’

Sabda Rasullullah saw, ‘Seorang hamba yang berpuasa dalam bulan Ramadhan dengan ikhlas kepada Allah S.W.T, dia akan diberikan oleh Allah S.W.T 7 perkara:

1. Akan dicairkan daging haram yang tumbuh dari badannya (daging yang tumbuh daripada makanan yang haram).

2. Rahmat Allah sentiasa dekat dengannya.

3. Diberi oleh Allah sebaik-baik amal.

4. Dijauhkan daripada merasa lapar dan dahaga.

5. Diringankan baginya siksa kubur (siksa yang amat mengerikan).

6. Diberikan cahaya oleh Allah S.W.T pada hari Kiamat untuk menyeberang Titian Sirath.

7. Allah S.W.T akan memberinya kemudian di syurga.’

Update:

Kata orang Yahudi, ‘Benar apa yang kamu katakan itu Muhammad. Katakan kepada kami kelebihanmu di antara semua para nabi.’

Sabda Rasullullah saw, ‘Seorang nabi menggunakan doa mustajabnya untuk membinasakan umatnya, tetapi saya tetap menyimpankan doa saya (untuk saya gunakan memberi syafaat kepada umat saya di hari kiamat).’

Kata orang Yahudi, ‘Benar apa yang kamu katakan itu Muhammad. Kini kami mengakui dengan ucapan Asyhadu Alla illaha illallah, wa annaka Rasulullah (kami percaya bahawa tiada Tuhan melainkan Allah dan engkau utusan Allah).’

Sedikit peringatan untuk kita semua: “Dan sesungguhnya akan Kami berikan cobaan kepadamu, dengan sedikit ketakutan, kelaparan, kekurangan harta, jiwa dan buah-buahan. Dan berilah berita gembira kepada orang-orang yang sabar.” (Surah Al-Baqarah: ayat 155)

“Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya. Ia mendapat pahala (dari kebajikan) yang diusahakannya dan ia mendapat siksa (dari kejahatan) yang dikerjakannya.” (Sur

Update 3:

@ishak : terima kasih banyak linknya, semoga yg lain juga bisa menambahkan, biar lebih lengkap n bisa dibaca semua umat bahwa shalat tak semestinya ditinggalkan apalagi ditelantarkan.

@all : thk u.. ^^

Update 4:

@Phutut : ya terserah mereka lah say. mungkin untuk memastikan ke-Rasul-an Muhammad SAW. dan dengan pertanyaan2 mereka, semuanya terbukti untuk mereka bahwa Muhammad SAW benar2 utusan ALLAH SWT. terima kasih udah mampir.. ^^

@all : buat yang mau meng-copy, silahkan. toh ini juga dari Rasulullah SAW buat kita semua. semoga bukan hanya di-copy saja, tapi jg bisa diamalkan oleh kita semua. amin1000.. ;)

12 Answers

Rating
  • ishak
    Lv 7
    1 decade ago
    Favorite Answer

    Saya hanya menambah link, siapa tahu bisa menjadi referensi tambahan...

  • Anonymous
    1 decade ago

    trims infonya, jadi tau lebih banyak.

  • 1 decade ago

    wa'alaikumsalam,

    izin di copy paste ya, boleh?

  • .
    Lv 7
    1 decade ago

    waalaikumsalam wr wb

    terima kasih

    subahanallah

    semoga berguna untuk kepentingan umat :D

  • How do you think about the answers? You can sign in to vote the answer.
  • MaLa
    Lv 6
    1 decade ago

    Wlkumslm sukron

  • 1 decade ago

    walaikum salam wr. wb.

    Semoga kita dapat melakukannya

  • 1 decade ago

    waalaikumsalam, makasih ya

  • Anonymous
    1 decade ago

    Waalaikumusalam wr.wb.

    terima kasih atas infonya .

  • 1 decade ago

    Waalaikumsalam

    warahmatullahi

    wabarahkaatuh...

    Trima kasih...

    :)

  • Anonymous
    1 decade ago

    wa'Alaikumsalam waRahmatullaahi waBarakaatuh

    bunda,

    terimakasih telah berbagi ilmu,

    semoga Allah swt membalas atas kebaikan bunda

    bunda,

    ikutan dengan Adry, kulo mhn ijin meng-copy ya

    selalu jaga kesehatan dan salam u keluarga

    Source(s): para Guru
Still have questions? Get your answers by asking now.