Yahoo Answers is shutting down on May 4th, 2021 (Eastern Time) and beginning April 20th, 2021 (Eastern Time) the Yahoo Answers website will be in read-only mode. There will be no changes to other Yahoo properties or services, or your Yahoo account. You can find more information about the Yahoo Answers shutdown and how to download your data on this help page.
Trending News
THOMAS CUP 2010: Indonesia di final pertama dalam 8 tahun!?
(PERTANYAAN LAIN TENTANG PIALA DUNIA 2010 AFRIKA SELATAN, IN ENGLISH)
http://sg.answers.yahoo.com/question/index;_ylt=Ah...
Besok Minggu jam 1 WIB, Indonesia akan bermain dalam final Thomas Cup pertama sejak 2002.
Tahun 2004-2008 kita selalu gugur di babak semifinal dari Denmark, China & Korsel.
Mungkin Indonesia beruntung tahun ini karena undian kita sangat lunak. Kita belum menghadapi tim-tim berat seperti juara bertahan China, Denmark, Korsel & Malaysia.
Tapi besok jelas kita tidak bisa berharap pada keberuntungan.
Rasanya besok ganda pertama Markis/Hendra kunci untuk kemenangan kita dengan mengulang kemenangan mereka di babak final Olimpiade 2008 Beijing mengalahkan Cai Yun/ Fu Haifeng.
Dan juga ganda kedua Alvent/Nova yang rasanya lebih berpengalaman dari ganda kedua China.
Poin ketiga harus diraih oleh Taufik atau Simon di nomor tunggal.
Untuk tunggal ketiga, Dyonisius Rumbaka masih terlalu muda dan dalam debut Thomas Cup-nya, jelas kita tidak bisa memberikan tekanan yang terlalu besar.
Bagaimana menurut anda?
Maju terus Indonesia! Mari kita rebut kembali!
Terima kasih.
8 Answers
- 1 decade agoFavorite Answer
OK.Saya setuju bahwa kita punya peluang untuk MERAMPAS PIALA THOMAS dari Cina,walaupun Indonesia gagal MENGUBER PIALA UBER.Dua ganda kita punya peran besar di pertandingan besok,karena mereka dapat menyumbangkan poin bagi Indonesia.Ganda Cina bisa dibilang masih seimbang dengan ganda Indonesia,Markis Kido/Hendra Setiawan dan Nova Widianto/Alvent Yulianto.Poin terakhir bisa diraih oleh Taufik atau Simon.Pertemuan Taufik Hidayat dengan Lin Dan akan menjadi menarik.Saat ini,pertemuan mereka menunjukkan Lin Dan unggul 6-3 atas Taufik.Tapi,jika Taufik bermain semangat dan serius,rasanya Taufik bisa mengambil poin dari Lin Dan.Jika Taufik gagal,Simon dijadikan harapan untuk meraih poin ketiga.Walaupun dari head to head dengan Chen Jin,Chen selalu menang dari Simon,tapi Simon harus selalu semangat dan pantang menyerah.Kekalahan dari Sho Sasaki dari Jepang di semifinal lalu tentu membuat Simon kecewa dan marah,sehingga Simon merasa harus membayar kegagalannya lalu dengan mengalahkan pemain Cina.Tapi,jika memang harus bertarung hingga terakhir,maka Rumbaka dijadikan harapan.Dia tidak boleh takut dan merasa terbebani,melainkan harus bermain lepas dan pantang menyerah,karena Bao Chunlai bukan lawan yang terlalu sulit untuk dikalahkan apabila bermain serius dan penuh semangat.So,mari kita semua mendukung dan selalu mendoakan tim Thomas Indonesia agar dapa MERAMPAS PIALA THOMAS dari tim Cina.SEMANGGATTT TERRUUSSSSSS!!!!!!!!!!!!!!!
Source(s): Dari berbagai sumber - 1 decade ago
Indonesia bisa menang 3-1..
Taufik secara histori pertemuan emang lebih banyak kalah dari Lin Dan, tapi penampilan Taufik terus membaik sampai semifinal. Semoga di final bisa lebih baik lagi, berani menyerang, dan menang
Markis/Hendra punya harapan menang terbesar Indonesia. Secara hstori emang berimbang dengan Fu/Cai, tapi sepertinya semangat membara Markis dan ketenangan bermain Hendra akan membawa poin untuk Indonesia
Simon, tanpa meragukan skillnya, masih belum cukup kuat untuk mengalahkan Chen Jin. Kemungkinan laga ini lepas untuk China.
Alvent/Nova walaupun baru berpasangan dalam waktu relatif pendek, tapi pengalaman mereka diharapkan bisa membawa poin kemenangan untuk Indonesia
Klo sampai partai kelima mesti digelar, Hayom yang menggantikan Sony (cedera), cukup riskan, tapi tetap bisa diandalkan. Permainannya sudah banyak berkembang
Maju terus Indonesia!!
Source(s): prediksi ane - 1 decade ago
indonesia butuh do'a dari sluruh rakyat indonesia, tp rakyat kecil tdk bisa mendo'akan karena siaran langsung d trans7 g bs d terima parabola, jd hanya rakyat kaya yg pke indovision
saja yg mendo'akan.
kayaknya berat klo mau menang.......
Source(s): fakta - Anonymous1 decade ago
rada susah ya buat menang melawan cina, yah kita harus manfaatin di ganda aja. karna ganda putra indonesia kan terkenal banget, jago.
- How do you think about the answers? You can sign in to vote the answer.
- 1 decade ago
ya semoga tim nas kita menang,yang penting kita selalu optimis memberikan support serta doa juga karena sudah lama sekali kita gagal....semoga pada final kali ini menjadi awal buat tim nas kita sebagai awal untuk meraih kesuksesan di pertandingan selanjutnya.......gak ada yang gak mungkin dalam sebuah permainan........semoga tim kita menang yach.....amin
- 1 decade ago
sangat amat berat untuk menang. tapi masih ada peluang. hanya do'a yang bisa saya panjatkan. jangan sampai terbantai ya. hidup Tim Thomas RI